IFI dapat Penghargaan Rekor Muri Penyelenggaraan Skrining Kesehatan Serentak di Provinsi Terbanyak

0
350
Penghargaan Rekor Muri yang diterima IFI Indonesia

SEPUTAR,KOLAKA.ID-Sebagai upaya fisioterapis untuk penguatan dan trasformasi Kesehatan untuk seluruh negeri, Ikatan Fisioterapi Indonesia (IFI) yang merupakan organisasi profesi yang mandiri melakukan aksi skrining nasional baik Pengurus Pusat, Pengurus Daerah maupun Pengurus Cabang serentak di 34 Provinsi yang ada di Indonesia Aksi ini didaftarkan pada Rekor MURI dengan rekor “Penyelenggaraan multi skrining kesehatan serentak di  Provinsi Terbanyak”.

Untuk IFI Sulawesi Tenggara sendiri dilaksanakan atas kerjasama antara  IFI Cabang Konawe dan IFI Cabang Kolaka   yang di laksanakan ITKES Aisyiah Kendari dengan agenda Skrining Posture, Skrining Stroke, Sedentary Life, dan Skrining Sendi, (15/10).

Ketua PD Ikatan Fisisoterapi  Indonesia  Sulawesi Tenggara Muh. Yamin Samma, S. Kes  mengatakan kegiatan skrining Nasional ini dilaksanakan dalam rangka menyongsong Hari Kesehatan Nasional (HKN) pada 12 November 2023 mendatang.

“​Fisioterapi merupakan salah satu profesi tenaga kesehatan yang mendukung Program Indonesia Sehat. Tahun 2023 ini, semua fisioterapis diajak untuk menunjukkan komitmen serta menunjukkan peran penting profesi dalam mendukung peningkatan upaya promotif dan preventif dalam Program Indonesia Sehat, meningkatkan profil profesi dan kampanye atas nama profesi dan klien kepada pemerintah dan para pembuat kebijakan,”ucapnya

Yamin samma menambahkan Program Indonesia Sehat dilaksanakan dengan 3 pilar utama yaitu Pilar paradigma sehat yang berfokus pada pembangunan, penguatan promotif, preventif dan pemberdayaan masyarakat  Pilar penguatan pelayanan kesehatan, yang berfokus pada strategi peningkatan akses pelayanan kesehatan, optimalisasi sistem rujukan dan peningkatan mutu pelayanan kesehatan Serta Pilar jaminan kesehatan nasional, yang berfokus pada strategi perluasan sasaran serta kendali mutu dan kendali biaya.

“Upaya promotif merupakan upaya mempromosikan kesehatan dan kesejahteraan bagi individu dan masyarakat umum. Upaya preventif merupakan upaya pencegahan terhadap gangguan, keterbatasan fungsi, ketidakmampuan individu yang berpotensi untuk mengalami gangguan gerak dan fungsi tubuh akibat faktor-faktor kesehatan/sosial ekonomi dan gaya hidup,”tabahnya (red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here