Virus Flu Biasa Disebut Dapat Memberi Perlindungan Terhadap Covid-19

0
503

 

SEPUTAR,KOLAKA.ID-Sebuah studi baru menunjukkan virus flu biasa dapat menawarkan beberapa tingkat perlindungan terhadap infeksi virus Corona COVID-19.

Dikutip dari detik.com berdasarkan laman Medical Xpress, studi yang terbit di Journal of Infectious Diseases yang dipimpin oleh para ilmuwan di MRC-University of Glasgow Center for Virus Research (CVR) menemukan rhinovirus manusia penyebab flu biasa, memicu respons imun bawaan yang tampaknya dapat memblokir replikasi COVID-19 di sel saluran pernapasan.

Dalam studi lebih lanjut, simulasi matematis oleh tim peneliti menunjukkan interaksi virus-virus ini mungkin memiliki efek pada seluruh populasi, dan peningkatan prevalensi rhinovirus manusia dapat mengurangi jumlah kasus COVID-19 baru

Penelitian sebelumnya menunjukkan interaksi antara rhinovirus dan virus pernapasan lainnya dapat mempengaruhi jenis serta tingkat keparahan infeksi pada penderita, cara mereka menginfeksi dan menyebar di antara kelompok orang (pola infeksi).

Dalam studi tersebut, peneliti melakukan infeksi sel pernapasan manusia dengan SARS-CoV-2 di laboratorium, menciptakan kembali lingkungan selular tempat infeksi biasanya terjadi.

Kemudian mereka mempelajari replikasi SARS-CoV-2 dalam sel-sel ini, baik dengan rhinovirus maupun tidak.

“Penelitian kami menunjukkan rhinovirus memicu respons imun bawaan dalam sel epitel pernapasan manusia yang menghalangi replikasi SARS-CoV- 2,” ujar penulis studi Pablo Murcia, dari MRC-University of Glasgow Center for Virus Research.

“Ini berarti bahwa respons kekebalan yang disebabkan oleh infeksi virus flu biasa yang ringan, dapat memberikan perlindungan sementara terhadap SARS-CoV-2, yang berpotensi memblokir penularan dan mengurangi keparahan Covid-19,” sambungnya.

Tahap selanjutnya, peneliti akan mempelajari apa yang terjadi pada tingkat molekuler selama interaksi virus-virus tersebut.

“Kami kemudian dapat menggunakan pengetahuan ini untuk keuntungan kami, semoga mengembangkan strategi dan langkah-langkah pengendalian untuk infeksi COVID-19,” lanjutnya.

Selagi penelitian tentang virus flu ini masih dilakukan, Murcia mengatakan vaksinasi merupakan metode perlindungan terbaik  terhadap COVID-19.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here