Kodim 1412 Kolaka Sulap Tribun Lapangan Konggoasa Jadi Sport & Arts Center

0
433
Bupati Kolaka H. Ahmad Safei saat menandatangani prasasti peresmian renovasi gedung sport dan Arts Center lapangan Konggoasa

SEPUTAR,KOLAKA.ID-Komando Distrik Militer (Kodim) 1412 Kolaka menyulap tribun lapangan Konggoasa yang dulunya kumuh dan tidak terawat kini menjadi pusat olahraga dan kesenian di Kota Kolaka. hal tersebut ditandai dengan penandatangan prasasti peresmian renovasi oleh Bupati Kolaka H. Ahmad Safei Selasa (11/1).

Safei mengapresiasi apa yang sudah dilakukan Kodim, ia mengatakan dengan anggaran yang tidak banyak kodim dapat menyulap gedung yang dulunya kumuh kini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Kolaka.

“Terimakasih banyak mungkin ini kata yang bisa saya ucapkan, saya tahu persis bagaimana gedung ini sebelumnya kemudian menjadi seperti sekarang, saya kira ini harus diapresiasi, ini sangat luar biasa karena tempat ini sangat strategis, berada di jalan poros antara kantor bupati dan Kodim seperti inilah seharusnya kondisi gedung ini, “ucapnya

ia juga berharap tribun lapangan konggoasa tersebut dapat betul-betul dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berolahraga dan seni.

“Sesuai namanya Sport dan seni, jadi saya harap gedung ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, karena ini aset daerah jadi kalau kodim berencana mengelola tempat ini yah tinggal dibuatkan MoU saya kira itu dimungkinkan,”katanya

Lebih jauh, Dandim 1412 Kolaka Letkol Risa Wahyu Pudji Setyawan mengatakan gedung ini nantinya akan digunakan oleh masyarakat atau pelajar yang berencana mau mendaftarkan diri untuk seleksi TNI.

“Nanti di tempat ini akan dimanfaatkan untuk latihan oleh anak-anak SMA yang mau mendaftar tentara, ini bisa menjadi pusat pelatihan TNI Polri, di lantai dua bisa menjadi tempat pelatihan psikologi, di bawah lantai satu bisa menjadi pelatihan fisiknya, akan ada anggota stand by di tempat ini, jadi datang saja siapa saja yang mau mendaftar TNI,”ungkapnya

Laporan : Zul

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here